1. Spa dengan Rasa Makanan dan Minuman
berendam dengan cairan tertentu untuk mendapatkan hasil yang baik untuk tubuh baik kulit maupun organ tubuh lain alias spa memang seringkali ditawarkan oleh berbagai salon kecantikan, namun salon yang satu ini menyediakan spa dengan berbagai rasa yang memang memiliki manfaat khusus bagi kulit dan tubuh. yaitu ada rasa kopi, teh hijau, sake, anggur merah bahkan mie ramen! yang paling unik dari semua rasa itu adalah mie ramen, yaitu dengan campuran bawang putih sungguhan dan bumbu lain yang memang baik untuk kulit. apalagi ditambah dekorasi bak mandi berbentuk seperti mangkuk raksasa, anda seperti benar-benar berada dalam mangkuk raksasa mie ramen yang sedang dimasak.
2. Spa Coklat
salon kecantikan yang menyediakan spa coklat ini terletak di Pensylvania. coklat memang dipercaya untuk menghaluskan kulit
3. Facial Emas
facial emas ini belakangan memang sudah banyak kita temui bahkan di salon-salon kecantikan dalam negri, namun tidak tanggung-tanggung emas yang dipakai ternyata adalah butiran emas 24 karat! karna sejak dulu emas memang dipercaya dapat memperbarui sel-sel kulit yang sudah rusak, atau juga digunakan sebagai anti aging.
4. Facial Kotoran Burung
memang sepertinya sangat menggelikan membayangkan kotoran burung enempel di kulita wajah kita, namun ternyata kotoran burung ini mengandung enzim yang baik untuk kulit. hal ini didahului oleh para geisha yang zaman dulu selalu memakai kotoran burung bulbul sebagai masker. salah satu aktris yang sering menggunakan perawatan wajah yang satu ini adalah Victoria Beckam.
5. Perawatan Rambut dengan Sperma Binatang
mungkin mendengarnya saja sudah membuat sebagian dari kita merasa jijik, tapi ternyata sperma binatang ini dipercaya dapat memberikan nutrisi bagi rambut yang rusak.
6. Facial Caviar
caviar yang merupakan telur ikan sturgeon yang berhabitat asli di laut kaspia ini merupakan makanan termahal di dunia, yaitu mencapai Rp 50 juta per kilogramnya! namun ternyata makanan yang sering juga disebut sebagai emas hitam ini juga memiliki manfaat untuk menghaluskan dan menyegarkan kulit.
7. Perawatan Tubuh dengan Jerami
membayangkannya saja sepertinya kita sudah merasa gatal, bayangkan saja ketika anda sedang berjalan dipinggir ladang lalu kaki anda menyentuh beberapa helai jerami. tapi ternyata jerami yang digunakan sebagai perawatan tubuh ini sepertinya tidak membuat anda gatal. mungkin karena cara penggunaannya yaitu seluruh tubuh anda akan dibalut dengan jerami basah kemudian ditutupi dengan kasur air. kemudian dipanaskan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar